RSS

Tumbuhan paku (Pteridophyta) & TUMBUHAN BERBIJI (SPERMATOPHYTA)

                                          Tumbuhan paku (Pteridophyta)
Ciri-ciri tumbuhan paku :
1.Merupakan tumbuhan Berkormus (mempunyai akar , batang.  , daun sejati)
2.Memiliki jaringan pengangkut (xilem dan floem)
3.Tinggi dan bentuk tumbuhan paku bervariasi
4. Alat reproduksi aseksual berupa spora
 5. Alat reproduksi seksual berupa anteridium dan arkegonium
6. Spora dihasilkan oleh sporofil (daun fertil)
 7. Mengalami metagenesis (Fase sporofit lebih dominan dari fase gametofit)
 Tumbuhan paku memiliki daun muda menggulung Di permukaan bawah daun dewasa terdapat bintik coklat isebut sorus Di dalam sorus terdapat kumpulan kotak spora (sporangium) dan dilindungi oleh indusium

 Cara Hidup dan Habitat
 Tumbuhan paku merupakan tumbuhan fotoa-utotrof. Tumbuhan Paku ada yang hidup mengepung dia air (misalnya : Azolla Pinata dan Marsilea crenata). Namun, umunya tumbuhan paku adalah tumbuhan terestrial (tumbuhan darat).

  Reproduksi 
Reproduksi tumbuhan paku berlangsung secara metagenesis. Reproduksi vegetatif dengan spora haploid (n) yang dihasilkan oleh tumbuhan paku. Jadi, tumbuhan paku merupakan tumbuhan dalam fase sporofit (penghasil spora). Reproduksi generatif terjadi melalui peleburan antara spermatozoid dan ovum yang dihasilkan oleh protalium. Jadi, protalium yang berbentuk talus merupakan fase gametofit (penghasil gamet). 

Struktur Tubuh Tumbuhan Paku 
Generasi Sporofit Secara umum telah dapat dibedakan akar, batang dan daunnya. Tumbuhan paku sporofit memiliki sporangium yang menghasilkan spora. Memiliki pembuluh pengangkut berupa xilem dan floem Spora yang dihasilkan akan tumbuh menjadi protalium 
 Struktur Tubuh Tumbuhan Paku Generasi Gametofit Hanya berukuran beberapa milimeter Gametofit berbentuk hati yang disebut protalus Ada gametofit tumbuhan paku yang tidak memiliki klorofil Gametofit memiliki alat reproduksi seksual 

 Klasifikasi tumbuhan paku 
Di tinjau dari macam spora yang dihasilkan tumbuhan paku 
1. Paku HOMOSPORA ( Isospora ) Paku yang menghasilkan satu jenis spora yang sama besar. Contoh : Paku kawat ( Lycopodium) 
2. Paku HETEROSPORA Menghasilkan dua jenis spora yang berbeda bentuk dan ukurannya, makrospora (gamet betina) , mikrospora (gamet jantan). Contoh paku rane (selaginella) 
3. Paku PERALIHAN menghasilkan dua jenis spora yang sama ukurannya serta di ketahui gamet jantan dan betinanya. Contoh paku ekor kuda (Equisetum) 

 KLASIFIKASI PTERIDOPHYTA (berdasarkan ciri tubuhnya) 
1. Lycopsida (paku kawat) 
Ciri-Ciri - Memiliki daun yang berukuran kecil (mikrofil) Spora dihasilkan oleh strobilus (kumpulan sporofil yang berbentuk kerucut) Pada selaginella, jenis spora yang dihasilkan ada 2 macam, yaitu mikrosporangium dan megasporangium Mikrospora akan berkembang menjadi gametofit jantan, sedang megaspora akan berkembang menjadi gametofit betina 
 2.. Pteridopsida (paku sejati)
 Ciri-Ciri : Telah dapat dibedakan akar, batang dan daunnya Tempat tumbuh sebagian besar di darat Spora dihasilkan pada sporofil, terutama di bawah daunnya Daun mudanya tumbuh menggulung (circinatus) Contoh : Pteris, Adiantum cuneatum, Semanggi (Marsilea sp) dll 

 Manfaat Tumbuhan Paku 
 Biasanya digunakan untuk tanaman hias seperti paku tanduk rusa, suplir Beberapa ada yang dapat di makan sebagai sayur seperti semanggi (Marsilea Crenata) Pada Azolla pinnata, mampu bersimbiosis dengan Cyanobakteri sehingga dapat digunakan sebagai pupuk bernitrogen Paku rane (selaginella plana) digunakan sebagai obat penyembuh luka Sebagai salah satu bahan dalam membuat karangan bunga, misalnya Lycopodium cernuum . 


                                         TUMBUHAN BERBIJI (SPERMATOPHYTA) 
Ciri-ciri Spermatophyta 
Berukuran makroskopis dengan tinggi bervariasi Habitus tumbuhan bervariasi, terdiri dari pohon,perdu, dan semak Merupakan heterospora Spora dihasilkan melalui pembelahan meiosis Kebanyakan hidup di darat, dan ada yang terapung di air Terdiri dari tumbuhan berbiji terbuka dan tumbuhan berbiji tertutup

 Klasifikasi tumbuhan biji 
 Tumbuhan berbiji di kelompokan menjadi 2 yaitu : 1. Tumbuhan biji terbuka ( Gimnospermae ) 2. Tumbuhan biji tertutup ( Angiospermae )

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment